Cara Cepat Menghapus KMS-R@1n Pada Windows 10

Rasanya ada yang aneh pada laptop kesayangan saya tiba-tiba tombol exit suka nggak bisa di klik dan yang lainnya juga nggak bisa diklik, padahal sebelumnya nggak pernah kayak begini kecuali hang gara-gara terlalu banyak buka aplikasi dan tab browser tapi itu dulu sebelum upgrade RAM😎

Rasanya laptop hang itu.... Ngeselin 😑!

Seriusan deh lagi asik-asik main game atau blogging tiba-tiba hang yang mengganggu waktu produktif saya (gegayaan)😌

Setelah saya telusuri ternyata ada program aneh yang namanya KMS-R@1n dan KMS-R@1nhook yang tipe filenya itu .exe (executable) running di task manager saya, setelah saya telusuri ternyata file tersebut termasuk program jahat (malware) berjenis Trojan yang saya pikir masuk ketika saya download film dirumah teman saya

Ohiya sebelum melakukan proses penghapusan KMS-R@1n ada baiknya kamu baca dulu tentang trojan KMS-R@1nhook disini

cara cepat menghapus kms-r@1n

Cara Menghapus KMS-R@1n dan KMS-R@1nhook

Berikut hal-hal yang saya lakukan untuk menghapus KMS-R@1N dan KMS-R@1nhook pada laptop saya yang menggunakan OS Windows 10 

  1. Scan Menggunakan Windows Defender
  2. Pertolongan pertama untuk mengatasi program jahat adalah dengan melakukan scanning menggunakan anti-virus bawaan windows yaitu windows defender, menurut saya penggunaan windows defender ini cukup ampuh karena anti-virus ini selalu update dan juga memiliki proteksi yang baik, namun untuk program jahat (malware) seperti trojan:win32/dorv.br!fn dan KMS-R@1nhook nggak muncul sebagai program jahat ketika proses scanning selesai, namun jika muncul kamu bisa langsung menghapusnya tanpa perlu menggunakan anti-virus third party seperti yang akan saya sarankan pada cara ke-2.

    Baca Juga : Cara Menghapus Trojan:win32/dorvbr!fn Pada Windows

  3. Download dan Scan Menggunakan Unhackme
    1. Download Unhackme
    2. Hal pertama yang harus kamu lakukan adalah mengunduh software unhackme disitus resminya disini

    3. Next, Next, Next, Finish !
    4. Untuk mempercepat penghapusan KMS-R@1nhook langsung install unhackme di laptop/PC mu, untuk cara install gampang kok tinggal next, next, next aja, ohiya jangan lupa terms and conditionnya dibaca kali aja ada sesuatu yang kamu ga suka gitu

    5. Scan !

    6. Setelah proses install selesai klik tombol check me now ! 

    7. Hapus KMS-R@1nhook dan KMS-R@1n

    8. Tunggu proses scan lalu setelah selesai kamu akan melihat 7 hasil proses scan yang akan menampilkan daftar program jahat yang bersemedi di laptop/PC mu, klik fix checked untuk menghapus KMS-R@1n lalu klik next dan lihat apakah ditahap 2 terdapat KMS-R@1n atau nggak, jika ada fix checked lagi dan next, lalukan hal yang sama ketika kamu lihat jika ada KMS-R@1n di langkah selanjutnya

    9. Restart
    10. Setelah kamu menghapus semua KMS-R@1n kamu harus me-restart laptop/PC mu
Dari yang saya alami penggunaan anti-virus seperti windows defender, kaspersky, mcafee, norton, dan malwarebyte nggak bisa mendeteksi KMS-R@1n jadi saya menggunakan unhackme dan ternyata berhasil

Komentar

  1. KMS-R@1n mah cracknya windows sama office kalii.. ya terang aja kedetek malware, namanya juga crak.. wkwkwkwkwk

    BalasHapus
  2. Seru sekali ini orang.. Padahal pake windows bajakan terus di crack. Ehh tau2 ketakutan sendiri... hahahaha

    BalasHapus

Posting Komentar

Postingan Populer